
Pemerintah Jaga Stabilitas Ekonomi Hadapi Dinamika Timur Tengah
Dia berujar, Pemerintah Indonesia terus aktif di dunia internasional untuk mendorong penghentian kekerasan di Gaza.
Menurut Jailani, berhentinya kekerasan di Gaza diharapkan dapat menurunkan ketegangan dan menciptakan stabilitas yang lebih baik di kawasan Timur Tengah.
“Stabilitas ini pada akhirnya akan berdampak positif bagi perekonomian global, dan Indonesia secara khusus,” paparnya.
Di samping mendorong penghentian kekerasan, Indonesia juga berupaya untuk segera mewujudkan bantuan bagi rakyat Gaza yang terdampak konflik.
Namun, ia menekankan, yang lebih penting adalah mendorong penyelesaian jangka panjang melalui pembicaraan damai antara Israel dan Palestina.
“Pembicaraan ini diharapkan dapat mengurangi eskalasi kekerasan yang sering kali mengganggu rantai pasokan global, termasuk pasokan minyak melalui Laut Merah,” sebut dia.
Senada, Pengamat Konflik Timur Tengah & Diplomasi Indonesia/Akademisi Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta, Masyrofah melihat, diplomasi Indonesia yang sangat aktif di berbagai kesempatan menunjukkan betapa pentingnya peran Indonesia dalam proses perdamaian Timur Tengah.