Peduli Dua Panti Asuhan di Manggarai, PT Panorama Alam Sadulur Indonesia dan PT Panorama Alam Flores Drop Dua Ton Beras
Laporan: Walburgus Abulat (Jurnalis, Penulis Buku dam Aktivis Kemanusiaan)
Bantuan diterima oleh Pemimpin Panti Somascan dan Pemimpin Panti Asuhan Yayasan Cinta Kasih Sesamamu Reverendus Pater Rafael Mesi, SVD.
Peduli Sesama
Owner PT Panorama Alam Sadulur Indonesia, , Drs. H. Firman Andriana Sujud pada kesempatan ini antara lain mengemukakan bahwa bantuan yang diberitakan sebagai wujud kepedulian terhadap sesama dari PT Panorama Alam Sadulur Indonesia dan PT Panorama Alam Flores, khususnya atas inisiatif yang dilakukan oleh Direktur Pemasaran Wilayah Indonesia Timur PT Panorama Alam Sadulur Indonesia yang juga Direktur Utama PT Panorama Alam Flores Indonesia, Selvianus Sendo , A.Md, SE, M.M.
“Saya menyampaikan apresiasi atas atas apa yang dilakukan Direktur Pemasaran Wilayah Indonesia Timur PT Panorama Alam Sadulur Indonesia yang juga Direktur Utama PT Panorama Alam Flores Indonesia, Selvianus Sendo , A.Md, SE, M.M.Pak Selvianus Sendo lakukan hal ini karena ia sendiri waktu kecil mengalami sentuhan kasih yang sama,” kata Haji . H. Firman Andriana Sujud.