Pagi ini Presiden Jokowi Orang Pertama yang Disuntik Vaksin Covid-19  

Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo saat menyampaikan amanatnya dalam rapat Koordinasi Nasional Forum Kerukunan Umant Bergakan (FKUB), Selasa (3/11)

 

JAKARTA, Pojokbebas.com – Orang nomor satu Indonesia Presiden Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi akan penuhi janjinya untuk menjalani suntik vaksin yang pertama pada hari ini Rabu (13/1) Pukul 10.00 WIB.

Hal itu dikemukan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono kepada wartawan di Jakarta, Selasa (12/1).

Hartono menerangkan penyuntikan vaksin CoronaVac Produksi Sinovac kepada Jokowi akan dilakukan oleh Tim Dokter Kepresidenan RI. “Pagi (Rabu-Red) jam 10, dari dokter Kepresidenan,” ungkap Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono kepada wartawan di Jakart, Selasa (12/1) malam.

Menurut pengakaun Hartono, Tim Dokter Kepresiden RI menganjurkan kepada Jokowi dan penerima vaksin besok agar tidur cukup dan menjalani vaksin dengan terlebih dahulu sarapan pagi. “Semua yang divaksin cukup tidur dan disarankan sarapan lebih dahulu,” jelas Hartono.

Hartono  juga memastikan bahwa proses penyuntikan vaksin kepada orang nomor satu di Indonesia ini akan disiarkan secara langsung di media massa agar bisa disaksikan publik Indonesia untuk memastikan bahwa vaksin coronaVac produksi Sinovac tersebut aman bagi manusia.

Seperti diberitakan sebelumnya, vaksin covid-19 asal Sinovac telah mengantongi Izin Penggunaan Darurat atau Emergency Use of Authorization (EUA) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) RI.

Dengan demikian, menurut Hartono, mulai hari ini para tenaga medis sudah bisa dilakukan suntik vaksin covid-19 asal Sinovac setelah Presiden Jokowi.*(Pb-7) 

BACA JUGA:
Jokowi Apresiasi Peran Pers Tingkatkan Literasi, Bangun Harapan, dan Optimisme Ditengah Pandemi

Berita Terkait
1 Komen
  1. Frans Adam berkata

    Mantap Pak.

Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More