OMK Stasi Thomas Morus Maumere Serahkan 67 Rosario dan 5 Patung Yesus kepada Panti Jompo Padu Wau Waipare
Laporan Walburgus Abulat
MAUMERE, Pojokbebas.com – Puluhan Orang Muda Katolik (OMK) Stasi Santo Thomas Morus Maumere, Keuskupan Maumere mengujungi puluhan orang lanjut usia (lansia) yang menghuni Panti Jompo Padu
Wau Waipare, Desa Watumilok, Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka, Minggu (15/1/2023). Pada kesempatan ini, OMK Stasi Thomas Morus menyerahkan kado Natal dan Tahun Baru (Nataru) berupa 67 rosario dan 5 patung Kanak Yesus kepada kepada penghuni panti jompo. Disaksikan media ini, kado Rosario dan Patung Yesus diserahkan kepada penghuni panti oleh Ketua OMK Stasi St. Thomas Morus saudara Gaudensius Rolly Wake, Ketua Panitia Clemens M. De M. Jemarut, dan RP.Paskalis P.H. Leuwayan, SVD.
Ketua OMK Stasi Thomas Morus, Gaudensius Rolly Wake dalam sambutan dan keterangannya kepada media ini di sela-sela ada bersama para panti jompo antara lain mengemukakan bahwa rosario dan Patung Yesus itu merupakan kado Natal dan Tahun Baru dari OMK Stasi Thomas Morus untuk semua warga panti Jompo Padu Wau yang beragama Katolik. “Kami menyerahkan 67 rosario dan 5 Patung Yesus,” kata Rolly.