Netanyahu Perintah Pasukan Serbu Rafah, Abaikan Gencatan Senjata

JAKARTA, Pojokbebas.com–Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu tidak menghiraukan seruan gencatan senjata sebagaiman banyak negara mendesaknya.

Netanyahu malah memerintahkan militer untuk bersiap menyerang kota Rafah yang menjadi perbatasan di Jalur Gaza, Palestina.

Netanyahu mengumumkan perintah tersebut setelah menolak proposal gencatan senjata yang sebelumnya Hamas serukan.

Melansir berita AFP, Netanyahu mengatakan, pihaknya telah memerintahkan pasukan untuk “bersiap beroperasi” dan bahwa kemenangan hanya tinggal beberapa bulan lagi.

“Menyerah pada tuntutan aneh Hamas yang baru saja kita dengar, karena hanya akan mengundang pembantaian lagi,” ujar Netanyahu.

Sementara itu, Blinken yang mendesak gencatan senjata mengatakan bahwa usulan Hamas setidaknya menawarkan kesempatan untuk melanjutkan negosiasi.

Meski demikian, kata Blinken, masih ada beberapa hal yang jelas-jelas pihaknya belum bisa terima.

“Kami pikir hal ini menciptakan ruang untuk mencapai kesepakatan, dan kami akan berupaya tanpa henti sampai kami mencapainya,” kata Blinken.

BACA JUGA:
Paus Fransiskus Sebut Bisnis Senjata Dapat Untung dari Kematian
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More