Milan Ngada Dukung Ansy Lema Maju Calon Gubernur NTT, Ini Alasannya

Sebab, masa depan kaum milenial, kata dia, sangat ditentukan oleh proses politik dan keterlibatan kaum muda itu sendiri dalam menentukan pemimpin yang tepat untuk NTT.

“Kami harus mengawal dan memastikan agar Pilkada NTT menghasilkan pemimpin yang berkualitas, berintegritas, cerdas, visioner, dan pro rakyat. Pilih pemimpin NTT tidak boleh main-main,” tegas Hans.

Hasil kajian Milan, lanjut Hans, ada empat poin penting yang membuat pihaknya memutuskan mendukung Ansy Lema sebagai Calon Gubernur NTT.

Pertama, Milan dan Ansy memiliki kesamaan konsepsi, gagasan dan visi mengenai pembangunan NTT. Milenial Ngada sepakat dengan akronim khas Ansy Lema, NTT (Nelayan, Tani, Ternak).

“Membangun NTT berarti memperhatikan sektor pertanian, kelautan-perikanan dan peternakan. Dan, topografis Ngada juga sesuai dengan Visi NTT Ansy Lema,” terangnya.

Lebih dari itu, kata Hans, Ansy mampu menerjemahkan visinya dalam aksi-implementasi berupa kerja nyata untuk petani, peternak dan nelayan.

“Artinya, Kaka Ansy sudah paham apa yang harus dilakukan setelah dipilih jadi Gubernur. Karena Kaka Ansy sudah tahu pemetaan masalah, potensi dan solusi membangun NTT, termasuk Ngada,” Imbuhnya.

BACA JUGA:
Maknai Hari Sumpah Pemuda, Milenial Misi Gelar Baksos
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More