Meriah! Rayakan Ulang Tahun, Desa Sallu Gelar Turnamen Olahraga dan Pasar Rakyat
“Event tahunan ini sudah menjadi penanda khas yang dimulai sejak tahun 2019, hingga saat ini th 2023. Khusus di tahun 2023, panitia yang dipercayakan oleh PemDes dan masyarakat Desa Sallu, berkolaborasi dengan TNI-POLRI dan berbagai sponsor, kita memulai sesuatu hal yang berdampak bagi masyarakat. Salah satunya ekonomi kreatif kemasyarakatan,” jelas Benny yang juga Ketua Komunitas Peduli Lingkungan Greenhouse.
Adapun open turnamen Bola Volly yang dilombakan diikuti oleh perwakilan klub desa, sekolah ataupun klub profesional dari luar kabupaten TTU. Jumlah tim yang mendaftar adalah 23 klub yang terdiri dari 8 klub putri dan 15 klub putra. Sementara deretan stand yang berisi kuliner, produk UMKM dan permainan berjumlah 15.
Sejak pembukaan kegiatan sampai saat ini kegiatan olahraga dan pasar rakyat berjalan meriah dan menyita perhatian. Masyarakat Kecamatan Miomaffo Barat berduyun-duyun menonton pertandingan sambil menikmati hiburan hingga larut malam.