Menyelami Arti “Makan Bersama” Anak TK Marsudirini Kefamenanu

Pemberian makanan tambahan bagi anak-anak lazim dilakukan di TK Marsudirini. Namun, akibat pandemi Covid 19, pemberian makanan tidak dilaksanakan dalam beberapa bulan terakhir.

Menunya sangat sederhana dan tampaknya biasa saja. Sebab anak-anak selalu menyantapnya di rumah masing-masing. Ada nasi putih, bihun dan sepotong daging ayam yang diletakan di pinggir nasi pada piring masing- masing anak.

TK Marsudirini
Para ibu guru sedang menyiapkan menu santapan bersama untuk anak-anak TK | ket foto istimewa

Untuk saladnya, para guru menyiapkan dua jenis buah-buahan seperti apel dan anggur yang dicampur keju. Salad itu ditaruh di tiap-tiap mangkuk berwarna sesuai jumlah anak-anak.

Sebelum makan bersama dimulai, ibu guru mengajak anak-anak berdoa. Dari kejauhan terdengar lantunan doa santap bersama anak- anak TK Marsudirini dipandu oleh seorang ibu guru. Rasanya anak anak tidak sabar lagi dengan kejutan makan bersama yang disiapkan sekolah.

BACA JUGA:
Gegara Varian Omicron, Ribuan Maskapai di Seluruh Dunia Batal Terbang
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More