Mengenang Pater Kirchberger SVD: Sang Guru dari Bavaria
Oleh Stefanus Wolo Itu, Imam Projo Keuskupan Agung Ende Flores, Misionaris Fidei Donum Di Keuskupan Basel Swiss.
Dari Bavaria ini juga lahir “SANG GURU: P. KIRCHBERGER SVD. Bagi saya pribadi P. Kirchberger sang guru istimewa. Dia pribadi yang patut ditiru dan digugu. Saya patut meniru kata dan tindakannya. Saya meminjam istilah Thomas Keating, dia guru di tengah “Krisis Iman dan Krisis Kasih”.
Melalui kuliah-kuliah teologi, seminar, kotbah, retret, karya-karya tulis, P. Kirchberger selalu mengingatkan bahwa kita berhadapan dengan banyak tantangan hidup yang kompleks. Kekecewaan dan kegagalan semakin akrab dengan kehidupan kita. Kita sering kecewa, goncang dan sakit karenanya.
Kita perlu menangani kekecewaan dan kegagalan dengan bijaksana. Dan terutama tetap percaya bahwa Allah tetap setia seperti seorang ayah membimbing anaknya berjalan. Sebagai imam, teolog, bapa rohani, motivator dan animator pemberdayaan masyarakat P. Kirchberger telah berperan sebagai ayah bagi banyak orang.
Selamat jalan P. Kirchberger: Sang Guru Dari Bavaria. “Du bist der Stern aus Bavaria. Engkau bintang dari Bavaria”. Bintang yang bersinar bersama Sang Matahari di Bukit Ledalero. “Du bist die Roten aus Bayern. Engkau Sang Merah dari Bayern”. Engkau memberi hati penuh cinta untuk Ledalero, untuk SVD, untuk gereja-gereja lokal Nusa Tenggara dan pengembangan teologi di Indonesia. Engkau memberi cinta untuk dunia melalui para imam, awam berkualitas, biarawan/wati yang saat ini berada di seantero dunia.