Masa Depan Indonesia dan Dunia Untuk Energi Listrik Ada di NTT

“Energi fosil sudah the end of history atau berakhir. Sudah harus shifting ke energi baru terbarukan.Untuk pembangkit listrik dari energi baru terbarukan, sumbernya ada di NTT,” kata Sugeng.

Potensi besar NTT ini harus bisa dikembangkan untuk tahap awal  sebagai  piloct projetnya sekitar 2.000 megawatt untuk pengembangan industri di NTT.  Kita terobsesi agar  NTT  bisa jadi pusat pengembangan tenaga matahari dunia.

Menurut Sugeng untuk dapat mengelolah sumberdaya yang luar bisa itu, kita perlu menyiapkan sumberdaya manusia di NTT.  Kita memerlukan sebuah akademi dan balai latihan kerja yang bertaraf internasional.

Untuk mewujudkan ini, lanjut Sugeng, pada hari kelistrikan nasional tanggal 27 Oktober nanti, Komisi VII bersama Gubernur NTT dan pihak terkait lainnya akan menghadap Presiden agar bisa  jabarkan  potensi ini jadi keputusan politik nasional.

“Ini adalah pintu dan peluang untuk bangkit dalam ekonomi di masa covid -19 maupun pascacovid. Hari ini dunia berebutan ingin berinvestasi di bidang energi baru terbarukan. Bank-bank besar sudah tidak lagi membiayai pembangkit berbasis batubara ,” pungkas Sugeng.

BACA JUGA:
Langgar UU Keimigrasian Malaysia, Puluhan WNI Ditangkap di Serawak
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More