Mahfud MD Mundur, Pasar Saham Tak Terpengaruh

JAKARTA, Pojokbebas.com–Langkah Mahfud mundur dari jabatannya sebagai Menko Polhukam tidak banyak mempengaruhi pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Menurut pengamat pasar modal, Hans Kwee, pengunduran diri Mahfud  tepat untuk mengurangi potensi konflik kepentingan, khususnya saat masa kampanye.

Mengutip dari Kumparan, Mahfud MD saat ini menjadi cawapres nomor urut 03 berpasangan dengan capres Ganjar Pranowo.

“Mahfud MD mundur dari Menko Polhukam harusnya tidak mempengaruhi IHSG, karena ini keputusan yang bagus untuk pasar,” ujar Hans, Rabu (31/1).

Senada, Equity Research Analyst Henan Putihrai Sekuritas, Steven Gunawan, mencermati mundurnya Mahfud MD tidak berdampak signifikan terhadap IHSG.

“Kalau Menko Polhukam enggak berefek ya ke market, Menko Polhukam tidak berpengaruh,” kata Steven.

“Justru Menteri Keuangan baru ngefek karena Menteri Keuangan kita dikenal bagus juga di mata internasional,” katanya.

Sama seperti Steven dan Hans, Head of Research BCA Sekuritas Andre Benas menilai mundurnya Mahfud dari posisi Menko Polhukam tidak mempengaruhi IHSG.

BACA JUGA:
Cegah Covid-19, Kapolri: Keselamatan Rakyat Hukum Tertinggi
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More