
Mahasiswa KKN UNIPA Indonesia Gencar Lakukan Edukasi dan Penanganan Stunting di Desa Tanarawa Kabupaten Sikka
Laporan Mystica Bemu (Mahasiswa Ilmu Hukum Unipa) dan Wall Abulat (Wartawan Pojokbebas)
Meskipun demikian, Kades Tanarawa mengakui bahwa peningkatan stunting di desanya berawal dari kesadaran masyarakat yang masih rendah terhadap pentingnya pola asuh, pola makan dan sanitasi lingkungan sebagai upaya pencegahan stunting.
Sejalan dengan Kades Tanarawa, Mystica Bemu salah seorang mahasiswa Unipa yang menjalani KKN di Desa Tanarawa juga mengaku heran karena seturut pantauan lapangan, anak balita yang masuk kategori stunting, tetapi kondisi fisik mereka terlihat baik-baik dan sehat-sehat.”Kami sedikit bingung dan sanksi terhadap data yang diberikan sebab sasaran anak stunting yang kami kunjungi terlihat baik-baik, dan sehat-sehat saja, anehnya mereka digolongkan dalam katagori stunting,” kata Mystica Bemu rada heran.
