Luncurkan Program Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS), Bupati Hery: Ekosistem Pertanian Pola Baru
RUTENG, Pojokbebas.com – Herybertus G. L. Nabit, S.E., M.A selaku Bupati Manggarai meluncurkan program Dinas Pertanian Provinsi NTT Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS) di Wongka, Desa Satar Lenda Kecamatan Satarmese Barat, Kamis (23/12/ 2021).
Dalam kegiatan tersebut Bupati Hery memberikan secara simbolis kredit pembiayaan ekosistem pertanian dan bibit jagung kepada sejumlah kelompok tani.
Diungkapkan Bupati Hery bahwa program TJPS bertujuan memperbaiki sistem pertanian di Manggarai agar para petani mendapat hasil panen yang lebih baik dan sesuai dengan kebutuhan mereka.
“Program ini bertujuan untuk memperbaiki sistem pertanian masyarakat agar mendapatkan hasil panen yang lebih baik, dan sesuai kebutuhan konsumen,” ungkap Bupati Hery.