Kopdit Obor Mas Peringati Hari Koperasi Nasional ke-76 Serentak di 22 Cabang di NTT Dalam Balutan  Busana  Adat Nusantara

Laporan Wall Abulat (Wartawan Pojokbebas & Florespos.net)

 

Sambutan Menteri Koperasi

Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki  dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Pembina Upacara yang juga Mantan Ketua Pengurus Kopdit Obor Mas, Andreas M. Mbete, S.Pd  antara lain mengemukakan bahwa koperasi merupakan organisasi ekonomi yang fungsi utamanya untuk meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat.

Untuk menyejahterakan anggota, lanjut Menteri, maka koperasi menyelenggarakan berbagai usaha serta layanan sesuai kebutuhan anggota. “Di situlah inti dari koperasi sebagai perusahaan di mana anggota sebagai pemilik dan pengguna jasanya. Dengan menyatukan kepentingan di bawah koperasi, efisiensi kolektif dapat dilakukan, posisi tawar terhadap pasar dapat ditingkatkan, serta konsolidasi sumberdaya untuk berbagai usaha dapat diselenggarakan,” katanya.

Menurut Menteri Teten Masduki, diktum utama dan pertama, majunya usaha koperasi akan meningkatkan kesejahteraan anggotanya. Bila hal itu tidak terjadi, bukan teorinya yang salah, namun praktiknya yang keliru dan harus diluruskan.

BACA JUGA:
Menteri PPPA Dorong Kerja Sama Global Untuk Penguatan Ekonomi Perempuan di Ranah Online
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More