Komisi KPKC dan Migran Perantau Keuskupan Maumere Perkuat Jejaring Berantas Perdagangan Orang Mulai dari Komunitas Basis Gerejani

Laporan Wall Abulat (Wartawan Pojokbebas.com & Florespos.net dan Anggota Komsos KUM)

“Sementara Data KPPPA di Masa Pandemi Cvid-19 korban menigkat   di mana tahun 2019 ada 213 orang, dan pada tahun 2020 meningkat  menjadi  440 orang,” katanya.

Komisi KPKC dan Migran Perantau Keuskupan Maumere Perkuat Jejaring Berantas Perdagangan Orang Mulai Dari Komunitas Basis Gerejani
Sekretaris TRUK Mauere Ibu Maria Hendrika Hungan (berdiri) didampingi  Fr. Ando Sola, SVD; Ketua Biro Migran dan Perantau KUM RD. Vinsensius Ferer Mere, dan anggota KPKC KUM Yuven Wangge  sedang memaparkan data human trafficking di Kabupaten Sikka, Jumat (19/5/2023). Foto Wall Abulat

 

NTT Terima Pengirimam 622 Peti Jenazah

Ibu Heny Hungan pada kesempatan ini juga membeberkan data jumlah Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal NTT yang meninggal di luar negeri dalam 7 tahun terakhir dengan jumlah 622 jenazah, di mana peti jenazah mereka yang meninggal ini  dikirim ke NTT.

Ibu Heny Hungan mengakui data 622 jenazah PMI asal NTT yang dikirim ke NTT itu  seturut data yang dikeluarkan Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran  Indonesia (BP3MI) NTT.

Ibu Heny Hungan menjelaskan rincian jenazah yang dikirim ke NTT sejak tahun 2017 hingga Maret 2023 di mana pada tahun 2017 sebanyak 62 peti jenazah, tahun  2018 ada 105 peti jenazah, tahun  2019 ada 118 peti jenazah, tahun  2020 ada 87 peti jenazah, tahun 2021 ada 121 peti jenazah, tahun 2022 ada 106 peti jenazah, dan periode  Januari-Maret 2023 ada 23  peti jenazah. “Jadi total peti jenazah PMI asal NTT yang dikirim ke NTT sebanyak 622 peti jenazah dari pelbagai daerah di NTT,” kata Ibu Maria Hendrika Hungan.

BACA JUGA:
Andre Garu : Butuh Gebrakan Presiden Demi Pemulihan Ekonomi Karena Covid-19
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More