KKSB Papua Sandra Pesawat, Covid di Lingkungan Sekolah, Pro-kontra Vaksin Astrazeneca, dan MUI Kaji Beberapa Vaksin
(Respon Isu Aktual Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Senin 15 Maret 2021)
D). Meminta pemerintah bersama peneliti menjelaskan kepada masyarakat bagaimana cara kerja vaksin dan kemampuan vaksin covid-19 melawan varian baru covid-19, seperti B.1.17, N439K, dan berbagai mutasi lainnya, mengingat saat ini mulai ditemukan berbagai mutasi dari covid-19.
4). Majelis Ulama Indonesia (MUI) akan melakukan kajian tentang kehalalan beberapa jenis vaksin Covid-19, yakni Astrazeneca, Pfizer-BionTech dan vaksin jenis lainnya, respon Ketua MPR RI:
A). Mendukung langkah Komisi Fatwa MUI yang akan melakukan kajian tentang kehalalan beberapa jenis vaksin Covid-19 dan diharapkan prosedur uji halal vaksin dilakukan secara ketat dan terbuka, jika diperlukan melakukan audit langsung ke pabriknya, sama dengan yang pernah dilakukan uji kehalalan terhadap vaksin Coronavac buatan Sinovac.
B). Mendorong MUI melalui Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan dan Kosmetika (LPPOM) untuk dapat memastikan seluruh jenis vaksin Covid-19 di Indonesia, sebelum di gunakan untuk warga telah melalui uji kehalalan yang ketat agar vaksin yang dihasilkan benar-benar halal dan aman untuk digunakan oleh masyarakat Indonesia yang mayoritas muslim.