Kisah “Elang Nazi” dari Kapal Perang Graf Spee yang akan Dilelang di Uruguay

Artefak bersejarah  yang diambil dari penyelaman tersebut kini akan dilelang. Ketakutan muncul ketika semua artefak kapal tersebut akan dibeli oleh orang yang menjadi pendukung Neo-Nazi. Organisasi Simon Wiesenthal Center, mengingatkan bahaya tersebut kepada pemerintahan Uruguay. Akhirnya masalah tersebut dibawa ke pengadilan di Uruguay dan menyatakan bahwa akan diadakan pelelangan umum atau terbuka dan bahwa hasil pelelangan produk tersebut akan dibagi dua antara para penyelam dan negara Uruguay.

Pengusaha Etchegaray menjelaskan bahwa ia memiliki sekitar 40 laci dengan ribuan dokumen tentang kapal itu. Obsesinya untuk mengetahui setiap detail tentang kapal perang ini membuatnya mengumpulkan foto, video, rencana, dokumentasi akademik, dan bahkan kliping koran dan majalah yang membahas masalah ini. Ketertarikannya terhadap kapal tersebut membuatnya untuk memulai aksi penyelaman untuk mencari artefak di kapal tersebut tahun 2004. Lalu pada tahun 2006 dia menemukan patung Elang Nazi yang terbuat dari perunggu, dengan sayap yang terbentang, yang beratnya lebih dari 300 kg, tinggi 2 meter dan lebar 2,8 meter yang terletak di haluan kapal tersebut. Penemuannya itu menghebohkan dunia pada saat itu.

BACA JUGA:
Puluhan Kapal Perang Rusia Gelar Latihan di Laut Hitam
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More