Ketua PP PMKRI Kritisi Sikap Sejumlah Tokoh Nasional Terkait Rencana Deklarasi KAMI.

Sekilas Tentang Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI)

Pada tanggal 02 Agustus 2020, sejumlah tokoh nasional dan akademisi Indonesia mengumumkan hadirnya sebuah gerakan masyarakat penyelamat Indonesia. Mereka menamai organisasi gerakan tersebut yaitu Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI).

Beberapa tokoh nasional itu adalah mereka yang selama ini dikenal vokal mengkritisi kebijakan Presiden Jokowi. Sebut saja RG atau Rocky Gerung, misalnya. Atau Ketua Muhamadyah Din Syamsudin. Lalu, mantan penasehat KPK, Abdullah Hehamua.

Selain itu ada juga beberapa nama seperti, Ichsanuddin Noorsy, MS Kaban, Achmad Yani, Sri Bintang Pamungkas, Khusnul Mar’ia, Said Didu, Djumhur Hidayat, Adie Masardie dan lain-lain.

Rocky Gerung alias RG menjelaskan masa depan Indonesia segera diselamatkan. RG menilai pemerintah tidak tanggap terhadap serangan badai COVID-19, menyebabkan keterpurukan ekonomi. “Pemerintahan Jokowi adalah rezim kritik, Dia pakai politik melalui fasilitas buzzer,” kata RG.

Gerakan KAMI ini rupanya tidak sekadar basa-basi “doang”. KAMI, secara resmi akan mendeklarasikan diri sebagai sebuah organisasi independen pada 18 Agustus 2020 mendatang.

BACA JUGA:
Tokoh Muda NTT Sebut KTT ASEAN Ke-42 Ajang Promosi Wisata Bahari
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More