Ketua DPP KNPI Dikeroyok OTK, Natalius Pigai Desak Kepolisian Tangkap Pelaku
Diberitakan sejumlah media, Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI), Haris Pertama terpaksa harus dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Senin (21/2/2022).
Ketum Haris dikabarkan menjadi korban pengeroyokan oleh sejumlah orang tak dikenal di rumah makan Garuda Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (21/2/2022). Baca juga: Kinerja KPK Pasca Pemberlakuan UU KPK Baru Semakin Membaik, Natalius Pigai : TidaK Harus Berbunyi Tapi Bukti KPK Semakin Berprestasi
Hingga kini, kondisi Ketum Haris pun belum diketahui pasti. Dari sejumlah foto yang beredar, kondisinya terlihat cukup parah dengan luka di bagian muka. (Rafael Rela)