Ketika IFTK Ledalero dan Kongregasi SVD Perkokoh Toleransi Agama di NTT

Oleh Wall Abulat (Wartawan dan anggota Tim Outreach Tempo Bahasa Inggris Area Flores 2011-2014)

 

Pater Hendrik Maku, SVD dan beberapa mahasiswa pada kesempatan ini berbicara dari hati ke hati dalam suasana persaudaraan, kekeluargaan dengan pemimpin rumah Ibadah Agama Buddha itu, dan bahkan saling membagi bacaan rohani yang menginspirasi agama masing-masing dengan pesan agar pemimpin agama apa pun  terus merawat ke-Indonesia-an yang ber-Bhineka Tunggal Ika.

Sementara perwujudan toleransi dengan para penganut dan pemimpin agama Islam terus dilakukan oleh Pater Hendrik Maku, SVD baik pada tataran peran di Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) di mana komposisinya ada yang mewakili tokoh umat Islam, maupun pada perwujudan kemanusiaan dan solidaritas bersama terhadap elemen warga yang membutuhkan bantuan kemanusiaan di seluruh pelosok Sikka. Dalam mewujudkan peran ini, Pater Hendrik Maku, SVD dan para dosen STFK/IFTK Ledalero lainnya selalu terlibat dalam aksi kemanusiaan bersama dengan beberapa tokoh agama Islam di antaranya Abdul Natsir Wahab; Natsir Rodja, dan beberapa tokoh agama Islam lainnya.

BACA JUGA:
Gagal Pentaskan Tarian Karena Gubernur Viktor Terlambat, Siswa SD di Colol Kecewa Berat
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More