Ketika Berbelarasa Dijunjung, Prestasi Diraih Siswa Lintas Agama SMPK Frater Maumere
Laporan Wall Abulat (Wartawan Pojokbebas.com dan Penulis Buku)
Kepala SMK Frater Maumere, Yoseph Weko, S.Ag, M.M. atau yang akrab disapa dengan nama Biara Fr. M. Sebastianus, BHK yang ditemui di Kampus Lembaga pendidikan itu, Jumat 21 Juli 2023 mengaku bangga karena 947 siswa lintas agama yang dididiknya di lembaga pendidikan itu selalu hidup sehati, seperjuangan, sepenanggungan, saling melengkapi, saling bekerja sama di bawah moto dan semangat sekolah BERBELARASA KUJUNJUNG, PRESTASI KURAIH.
“Di bawah moto ini plus adanya keseriusan siswa dan para guru menjalankan visi, misi, lima janji dan empat sadar, maka lembaga pendidikan ini selalu mengukir prestasi gemilang di tingkat kabupaten, provinsi, dan tingkat nasional.
“Dengan semangat moto BERBELARASA KUJUNJUNG, PRESTASI KURAIH, lembaga kami selalu mengukir prestasi gemilang dalam pelbagai bidang lomba, termasuk lomba Olimpiade Sains Nasional/OSN,” kata Fr. Sebastianus.
Fater Sebastinus menyebut beberapa prestasi di antaranya presteasi terbaru ada tiga siswa SMPK Frater yang mewakili Provinsi NTT ke lomba OSN Bidang Studi IPS dan BIdang Stusi IPA Tingkat Nasional yang kegiatannya akan dilaksanakan pada akhir Agustus dan awal September 2023.