Ketika Berbelarasa Dijunjung, Prestasi Diraih Siswa Lintas Agama SMPK Frater Maumere
Laporan Wall Abulat (Wartawan Pojokbebas.com dan Penulis Buku)
Sementara dekat tulisan “Berbelarasa Kujunjung, Prestasi Kuraih” terlihat dua pajangan visi dan misi sekolah.
Ada pun visi SMPK Frater Maumere yakni “Terwujudnya peserta didik yang unggul dan berkarater sesuai profil pelajar Pancasila melalui tuntutan yang menyelamatkan dalam pembelajaran berbasis digital dengan semangat hati yang berbelarasa.”
Visi ini memiliki 11 indikator yakni terwujudnya peserta didik yang unggul dalam pencapaian nilai ujian sekolah dan assesmen nasional; terwujudnya peserta didik yang berkarakter sesuai profil pelajar Pancasila; terwujudnya pengembangan kuriklum yang adaptif; terwujudnya proses pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, efektif, menyenangkan, gembira, berbobot dan produktif (PAIKOM GEMBROT) berbasis digital; terwujudnya tenaga pendidikan, dan kependidikan yang tangguh; = terwujudnya sarana dan prasarana yang memadai; terwujudnya penggalangan biaya pendidikan; terwujudnya sistem penilaian yang terstandar; terwujudnya prestasi akademik dan nonakademik; terwujudnya lingkungan sekolah yang asri, bersih, indah, hijau, sehat dan nyaman; terwujudnya kultur sekolah dalam nuansa berbelarasa.