
Ketika Anak Sekami Paroki Reo Menapaki Jalan Setapak dan Berbagi Kasih dengan Difabel di Minggu Misi Sedunia
Laporan Wall Abulat (Jurnalis, Penulis Buku & Pegiat Kemanusiaan)
Sebelum ke lokasi sasar bantuan, anak Sekami-Sekar terlebih dahulu mereka diberkati oleh RD. Mansuetus Hariman.Usai diberkati, tim Sekami-Sekar dengan mengggunakan kendaraan pick up yang dikemudi pemerhati kemanusiaan Berto Nggala menyambangi rumah para difabel, orang jompo dan ODGJ di sejumlah lokasi diantaranya di Stasi Raba, dan di sejumlah rumah di Kota Reo.
Lokasi pertama yang disasar dan diberikan bantuan di Stasi Raba tepatnya di RT 006/RW 004, Desa Satar Punda Barat, Kecamatan Lambaleda Utara, Kabupaten Manggarai Timur. Bantuan diberikan kepada salah seorang warga yang menderita stroke atas nama Romanus Baharum. Setelah itu, tim yang sama berturut-turut menyambangi rumah seorang difabel atas nama Fitri Hibur, lalu mendatangi rumah seorang warga yang menderita stroke atas nama Valentinus Sukardi dan anaknya yang menyandang difabel bernama Donatus Rahul (21), dan penerima bantuan terakhir yang berlokasi di Raba diberikan kepada Florida Saina (23 tahun).
Setelah usai menjalankan misi kemanusiaan di Raba, tim kemanusiaan ini melanjutkan misi yang sama di beberapa titik di Kota Reo. Lokasi pertama yang disambangi di Kota Reo bertempat di RT 14/RW 004, Kelurahan Mata Air, tepatnya di KBG Santo Yosef Wilayah I dengan penerima bernama Bonefasius Maku (59). Setelah itu, tim yang sama menyambangi rumah Valentinus Umi (73) di wilayah 2, rumah Kristina Jaju, lalu rumah Marta Nu (76) dan Martinus Andang (79).