Kepala BKKBN RI Kunker ke Kabupaten Manggarai dan Temui Uskup Ruteng

“Bupati dan Wakil Bupati sejak awal ingin sekali hadir dalam kunjungan BKKBN, namun pada saat bersamaan Bupati Manggarai harus ke Jakarta untuk menandatangi naskah komitmen eliminasi malaria, setelah sebelumnya mengikuti RUPS Bank NTT di Kupang. Di sisi lain, Wakil Bupati sedang mengikuti acara penerimaan sertifikat eliminasi malaria dari Menteri Kesehatan di Jakarta,” ungkap Sekda Fansi Jahang.

Kepala BKKBN RI Kunker ke Kabupaten Manggarai dan Temui Uskup Ruteng
Kepala BKKBN RI Kunker ke Kabupaten Manggarai dan Temui Uskup Ruteng

 

Kepala BKKBN RI, Hasto Wardoyo, menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan kehormatan yang mereka terima. Ia berharap, kesehatan dan berkat juga meliputi segenap pemerintah Manggarai.
Lebih lanjut, Pria yang pernah menjabat sebagai Bupati Kulon Progo ini juga menyampaikan sedikit gambaran terkait kunjungan BKKBN RI ke Manggarai yang adalah atas dasar petunjuk Presiden Jokowi untuk mempercepat penurunan angka stunting di NTT. Apresiasi ia sampaiakn respons pemerintah di wilayah Provinsi NTT dalam menanggapi isu ini.

BACA JUGA:
Timur Tengah Membara! Puluhan Roket Gempur  Israel, Irak Terseret Perang
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More