Kantin Wae Wuang Tangkap Rupiah Wisatawan Wae Rebo
“Tiga orang anak saya sudah selesai pendidikan tinggi dan hidup mandiri. Saya dan istri tinggal berdua membangun usaha kecil-kecil seperti ini,” sambungnya. Baca juga: Kunjungi Wisata Adat Wae Rebo, Salahudin Uno: Wae Rebo Adalah Simbol Kebangkitan Ekonomi Indonesia
Mereka bangun kantin itu pada tahun 2019 setelah Jembatan Wae Wuang rampung dibangun. Jembatan ini dibangun oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Tahun Anggaran 2017 pascabencana banjir tahun 2016.
Kantin ini menyediakan beragam jenis makanan dan minuman yang siap melayani kebutuhan para pengguna jalan. Kopi, air meneral, Bir, rokok, mie telur, pop mie, makanan ringan dan BBM. Kantin ini juga dilengkapi dengan toilet. Di belakang kantin tersebut terdapat kolam ikan nila.