Kampus Politeknik Cristo Re Keuskupan Maumere Perkuat Karakter, Pengetahuan, dan Keterampilan Plus

Laporan Wall Abulat (Wartawan  Pojokbebas & Florespos.net)

Nyonya Maria Nona Ance asal Baluk, Watukrus, Kecamatan Bola yang ditemui di Kampus Politeknik Cristo Re, Kamis (29/6/2023) mengaku ia sudah mendapatkan informasi detail soal Politeknik Cristo Re dari Direktur lembaga pendidikan itu, RD. Richard Muga  saat pihak kampus mengunjungi Bola belum lama ini.

“Saya sangat tertarik untuk mendaftarkan  anak saya di Politeknik Cristo Re karena lembaga ini menerapkan pendidikan Vokasi yang lebih mengutamakan praktik lapangan dan keterampilan sesuai dunia kerja saat ini,” kata Mama Maria Nona Ance.

Pengakuan serupa disampaikan warga Bola lainnya, Aloysius Moa. “Saya datang untuk mendaftarkan salah satu keluarga kami untuk mengikuti kuliah di Politeknik Cristo Re. Kami  lebih memilih Cristo Re karena kampus ini lebih mengutamakan pendidikan vokasi dengan penekanan pada praktik dan keterampilan sesuai tuntutan dunia kerja saat ini,” kata Aloysius.

Pengakuan serupa disampaikan salah seorang calon mahasiswa bernama Gregorius. “Saya senang kuliah di sini karena lebih mengutamakan pendidikan vokasi dan praktik lapangan yang sesuai tuntutan dunia kerja saat ini,” kata Gregorius.

Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More