
Kalah Lawan Las Palmas di Markas Sendiri, Pesta Ulang Tahun ke-125 Barcelona Runyam
Namun, Las Palmas yang terkurung itu membalasnya dengan taktik yang efektif. Hanya sedikit peluang pagi tim tamu, namun peluang minimal itu mampu diubah menjadi gol.
La Palmas unggul lebih dulu lewat aksi Sandro Ramirez pada menit ke-49. Barca membalas melalui gol Raphinha pada menit ke-61.
Namun, tim tamu memastikan kemenangan melalui gol Fabio Silva pada menit ke-67. Dengan kekalahan ini, Barca gagal untuk ketiga kalinya secara beruntun dalam helatan La Liga.
Dari 15 laga yang dilakoni, El Barca mengumpulkan 34 poin, dipepet Atletico Madrid di posisi kedua dengan poin poin 32 dari 15 pertandingan.
Sementara Real Madrid juga terus mengejar do posisi ketiga dengan 30 dari 13 kali bertanding. Kalau El Real bisa memenangkan dua pertandingan, klub asuhan Ancelotti ini bisa mengkudeta Barcelona.
Pelatih Barcelona, Hansi Flick, mengakui timnya kesulitan dalam laga ini. “Saya pikir ketika kami tidak mencetak gol, tim akan sedikit kesulitan dan inilah yang harus kami ubah,” kata dia.
“Jika kami tidak mencetak gol, maka mungkin saja kami bisa menjaga gawang tetap bersih. Jadi, kami harus bertahan lebih baik sebagai satu tim, tidak hanya empat pemain terakhir atau pemain bertahan, tetapi seluruh tim dan kami bisa melakukannya dengan lebih baik.” benernya.