Juru Taktik Malut United Imran Nahumarury di Pusaran Liga 1

Oleh Julius Salang

MALUKU UTARA (Malut) United dalam sorotan pencinta bola di Tanah Air. Juru taktik Imran Nahumarury pun berada di pusaran helatan Liga 1.

Itu tidak lepas dari rangkaian laga dengan torehan spektakuler, utamanya pekan ke-28, laga pasca jeda internasional dan libur lebaran

Kemenangan 3-1 atas Persis Solo dalam lanjutan pekan ke-28 BRI Liga 1 2024-2025 meneruskan tren positif Malut United. Laskar Kie Raha menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir musim ini dengan catatan 7 kali menang dan 3 kali imbang.

Imran Nahumarury sebagai pelatih kepala merupakan salah satu sosok penting di balik pencapaian Malut United hingga saat ini.

Juru taktik berusia 46 tahun itu telah menjadi bagian tim sejak pertama kali dibentuk pada 2023. Mengawali perjalanan dari Liga 2 2023-2024, Imran langsung membuktikan kapasitasnya dengan membawa tim promosi ke Liga 1.

Sihir pelatih kelahiran Tulehu, Maluku itu berlanjut. Di bawah komandonya, Malut United perlahan mulai unjuk gigi dengan bersaing di papan atas klasemen sementara.

Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More