Jokowi Lepas 576 Kontingen Asian Games Hangzhou

“Untuk masyarakat Indonesia, kami dari timnas panjat tebing Indonesia memohon doa dan dukungannya kepada kami,” katanya.

“Agar nanti di Asian Games mendapatkan yang terbaik dan lolos ke Olimpiade Paris 2024 di kualifikasi kedua dan ketiga,” ujarnya.

Dari cabang badminton, Chico Aura Dwi Wardoyo juga akan mengikuti ajang Asian Games untuk pertama kalinya.

Ia pun merasa senang karena mendapat motivasi langsung Presiden Jokowi dan berharap akan mempersembahkan hasil yang terbaik.

“Pastinya senang banget Bapak Presiden bisa menyempatkan waktu untuk melepas kita,” katanya.

“Kita berusaha menampilkan yang terbaik dan semoga bisa mendapatkan hasil yang terbaik,” ujar atlet nomor tunggal putra tersebut.

Selain cabang olahraga tradisional, Indonesia juga mengikuti cabang e-sport, antara lain pada nomor PUBG Mobile.

Alan Raynold Kumaseh, atlet PUBG Mobile Indonesia yang akan mengikuti Asian Games untuk pertama kalinya.

Dia mengaku sudah mempersiapkan diri selama sebulan terakhir dengan berlatih tanding melawan negara-negara lain.

BACA JUGA:
Yogykarta International Airport (YIA) Merupakan Percontohan Pertama di Indonesia dan ASEAN untuk Daerah Rawan Tsunami
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More