Jesu Xpi Passio: Hasrat Kuat untuk Berkorban Demi yang Dicintai (Mengenal Logo dan Paroki Nangahure)

Oleh Dionisius Ngeta, Tim Komsos Paroki Nangahure

Orang Kecil Selalu Ada Padamu; Memaknai Peringatan Pendiri Kongregasi CIJ
Penulis / Dionisius Ngeta

 

LOGO paroki sesungguhnya adalah jati diri atau identitas paroki. Melalui logo tersebut umat diingatkan untuk selalu berikhtiar menjaga dalam hati dan melaksanakan Ekaristi sebagai kenangan akan sengsara, wafat dan kebangkitan Kristus dan mewartakan-Nya melalui cara hidupnya. Dengan demikian orang dapat mengenal Kristus dan kasih-Nya yang begitu besar hingga Dia rela wafat di palang hina.

Umat Paroki Nanghure tidak mengenakan moto/lencana sekedar sebagai symbol yang dipajangkan. Tapi untuk mengungkapkan komitmen hidupnya menghayati kenangan akan sensara, wafat dan kebangkitan Yesus Kristus dalam hati dan perbuatannya. Melalui doa, ekaristi dan karya-karya pelayanan pastoral paroki lainnya diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup dan keimanan umat.

Hasrat hati yang kuat untuk mencintai sesama dan berkorban dalam membangun paroki sebagaimana Kristus yang menderita, wafat di palang hina (passio) dan kemudian bangkit mulia menjadi spiritualitas kehidupan di tengah pluralitas umat. Demikian juga hidup dalam kemurnian dan kesucian bathin, hidup dalam kebenaran dan kedamaian di tengah umat/masyarakat dengan keberagaman etnis, suku, budaya dan agama.

BACA JUGA:
Menang-Kalah Putusan MK
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More