
Intensif Jalani Lima Terapi, Ratusan ODGJ Santa Dymphna Maumere Dampingan Suster Lucia CIJ Mengalami Penyembuhan
Laporan Walburgus Abulat (Juralis Pojokbebas & Florespos.net dan Penulis Beberapa Buku Kemanusiaan)
Maumere, Pojokbebas.com – Panti Rehabilitasi Santa Dymphna Maumere yang berlokasi di Wairklau Maumere, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka didirikan oleh Suster Lucia, CIJ pada tahun 2004. Panti ini dikhususkan untuk menampung Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dari pelbagai daerah di Indonesia. Dari sekitar 400 lebih ODGJ yang pernah menjadi warga binaan/dampingan panti ini, ada 100 orang di antaranya mengalami penyembuhan setelah mereka secara intensif mengikuti lima terapi yakni terapi psiko spiritual, terapi sosial, terapi kinestik, terapi medis, dan terapi gizi yanag rutin dijalankan di panti ini.
Perihal penyembuhan ratusan ODGJ ini disampaikan Pemimpin Panti Santa Dymphna Maumere Suster Lucia, CIJ dalam rilis yang diterima media ini, Jumat (4/4/2025).
Suster Lucia, CIJ menjelaskan wujud konkret lima terapi yang intensifkan dijalankan di Panti Santa Dymphna yang berdampak positif untuk penyembuhan ODGJ selama ini di mana untuk terapi spiritual diaktualisasikan melalui aneka kegiatan seperti mengikuti perayaan ekaristi, doa bersama, dan kegiatan rohani lainnya.