Indonesia Mengusulkan Pendekatan One Health di UN Summit on Biodiversity

Menteri Kehutanan
Menteri LHK Siti Nurbaya mewakili Indonesia di acara Pertemuan Tingkat Tinggi tentang Keanekaragaman Hayati yang dilaksanakan di sela-sela Sidang Majelis Umum (SMU) PBB ke-75 yang digelar secara virtual

 

Jakarta, Pojokbebas.com – Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya mengajak seluruh dunia untuk mengarusutamakan  pendekatan One Health bagi semua mahluk hidup. Pendekatan ini diyakini akan membuat bumi menjadi tempat tinggal yang lebih baik bagi manusia dan semua mahluk hidup lainnya.

“Kita harus senantiasa menjadikan bumi sebagai tempat yang layak bagi semua makhluk untuk hidup dengan harmonis” tegas Menteri Siti. Untuk itu Indonesia mengusulkan pendekatan One Health bagi semua mahluk hidup.

Pendekatan one health, jelasnya memadukan Healthy Environment, Healthy Animal dan Healthy People. Pendekatan ini sesuai dengan kondisi global saat ini, terangnya.

Usulan itu disampaikan Menteri  Siti pada Pertemuan Tingkat Tinggi tentang Keanekaragaman Hayati yang dilaksanakan di sela-sela Sidang Majelis Umum (SMU) PBB ke-75 yang digelar secara virtual, Kamis (1/10).

BACA JUGA:
Pro Kontra Pengiriman Senjata ke Israel, Biden Siap Lawan DPR AS
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More