Ikatan Pengusaha Wanita Indonesia (IWAPI), Dorong Perempuan Manggarai Untuk Mandiri Secara Ekonomi
Lebih lanjut Inche menguraikan bahwa IWAPI secara organisasi memiliki tiga (3) Fungsi yang akan membantu mengakomodasi kebutuhan para perempuan Manggarai yang ingin bergabung dengan organisasi tersebut.
“IWAPI secara organisasi memiliki fungsi yang antara lain penguatan sumber daya manusia anggota, membuka jaringan (networking), dan memudahkan akses keuangkan dengan lembaga perbankan. Dengan Fungsi ini, kami yakin dan berharap bisa mengakomodasi kebutuhan perempuan yang ingin membuka usaha. Tentunya syarat mutlak, mereka harus jadi anggota” lanjutnya.
Program IWAPI, Jangka Pendek dan Jangka Panjang
Terkait program kerja pasca dilantik dia menjelaskan bahwa dalam jangka pendek organisasinya akan memprioritaskan pendataan pengusaha dan calon pengusaha yang ingin bergabung dengan IWAPI.
Hal ini penting dilakukan, agar berbagai program kerja jangka panjang bisa terealisasi dan tujuan organisasi untuk mensejahterakan para anggota bisa terwujud. Semakin banyak anggota yang bergabung, semakin besar peluang kerja sama dan kemudahan dalam mengakses pasar.