
Hery Nabit: Perubahan Itu Ganti Bupati

RUTENG, Pojokbebas.com-Ruteng-Bakal Calon Bupati Manggarai, Herybertus Nabit menegaskan bahwa perubahan itu adalah ganti bupati. Dalam orasi politiknya saat Deklarasi Koalisi Front Perjuangan Rakyat Manggarai Untuk Hery-Heri, Sabtu, (5/9/2020) di Ruteng, Hery Nabit mengatakan, saat ini status sosial seseorang sudah tidak penting lagi.
Manggarai kini membutuhkan pemimpin yang efektif menyelesaikan masalah-masalah. Selama lima tahun terakhir, kata Hery, begitu banyak persoalan yang terjadi di masyarakat. Mulai dari persoalan infrastruktur jalan yang rusak seperti ruas jalan Ruteng-Iteg, hingga tidak terealisasinya pupuk gratis yang dijanjikan pemerintah saat ini serta sederet janji lainnya.
Jika selama lima tahun seorang pemimpin tidak bisa membuktikan janjinya, maka perubahan itu harus dilakukan. “Kalau tidak bisa membuktikan apapun selama lima tahun, maka cukup sudah. Karena itu kita datang dengan jargon Jalan Menuju Perubahan. Perubahan itu apa, ya ganti bupati,” kata Hery.