Gong Kolaborasi PT PAF dengan STIE Karya Mulai Dikumandangkan

Oleh Wall Abulat, Wartawan Pojokbebas.com & Flores Pos.Net

Berkolaborasi dengan STIE Karya Ruteng, PT PAF Indonesia membuka ruang kompetisi bagi 218 mahasiswa setempat untuk meraih beasiswa senilai Rp 25 Juta bagi lima (05) orang peserta (mahasiswa/i) yang berhasil closing order 80 produk kosmetik Trujiva.

Selvian menjanjikan, akan mempekerjakan secara penuh maupun freline bagi mahasiswa/i STIE yang masuk top five score.

Pernyataan itu disambut gembira dan tepuk tangan riuh ratusan mahasiswa. Selain itu, momentum tanya jawab pun kian semarak, disampaikan para mahasiswa/i yang ingin tahu lebih dalam tentang Digital marketing.

Elfrida Klaudia Min (27) salah satu mahasiswi dari program studi (Prodi) Managemen, yang telah berhasil closing order produk kosmetik Trujiva sebanyak 12 produk hanya dalam tiga (03) hari mempromosikan produk Trujiva melalui platform TikTok.

Fanny—demikian dia biasa disapa meyakini akan menjadi pemenang kompetisi di STIE Ruteng, lantaran hobby-nya dalam dunia bisnis.

“Saya yakin jadi pemenang kompetisi ini, karena saya mampu dan biasa berbisnis,” ujarnya dengan mimik yakin.

Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More