GARDA TTU: Bupati Terpilih TTU Harus Audit  Penggunaan Keuangan Pemerintahan Sebelumnya

Dan lebih buruk lagi sistem pengelolan kegiatan pemerintahan di kabupaten TTU selama 10 tahun terakhir, dinilai ketua GARDA TTU tersebut, justru lebih didominasi kepentingan politik kelompok.

Hal itu, kata Paulus telah menciptakan kesenjangan ekonomi antar kelompok penguasa dengan kelompok yang tidak berkuasa. Kesenjangan sosial yang sangat tajam dalam pembangunan di TTU selama 10 tahun.

Ada daerah tertentu yang maju dalam pembangunan infrastruktur sementara daerah lain tidak mendapat perhatian dalam pembangunam karena dianggap lawan politik.

Selain itu, penguasaan sumber daya ekonomi selama 10 tahun terakhir cenderung dikuasai oleh kelompok tertentu. Kelompok ini memiliki memiliki akses istimewa di pemerintahan TTU.

Mengapa semua ini bisa terjadi selama 10 tahun? Banyak referensi menunjukkan bahwa ini karena pengendalian sistem pemerintahan di TTU selama 10 tahun justru sangat lemah karena kewenangan bupati tidak mendapat pengontrolan yang optimal dari Dewan Perwakilan Rakyat sesuai fungsi dan tugas yang diatur dalam Undang Undang, nilai Paulus yang sangat kritis terhadap gejala korupsi di TTU selama 10 tahun terakhir.

BACA JUGA:
Pimpinan KPK Disentil TII: Harus Bebas dari Konflik Kepentingan
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More