Front Perempuan Bangkit Berbagi Kasih di Panti Asuhan Hanura
RUTENG, Pojokbebas.com-Front Perempuan Bangkit (FPB), pada Sabtu (19/9/2020) lalu, mengunjungi Panti Asuhan Hanura di Lempe, Kelurahan Pau, Kecamatan Langke Rembong, Manggarai, NTT. Kunjungan 20 orang remaja putri ke Panti asuhan tersebut bertujuan untuk berbagi kasih dengan penghuni panti.
Tiffani Gero, Koordinator FPB Kabupaten Manggarai, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemilik panti, yang telah memberikan kesempatan kepada FPB mengunjungi panti ini. FPB Manggarai juga menyampaikan apresiasi kepada pemilik panti yang dengan tulus hati memberikan perlindungan dan naungan tempat tinggal dan penghidupan bagi anak-anak yatim piatu dan anak-anak terlantar.
“Terima kasih juga kami sampaikan kepada pemilik panti yang membina dan memberikan pendidikan bagi anak-anak yatim piatu. Semoga pengetahuan yang diterima di panti ini, bisa menjadi bekal hidup mereka di kemudian hari,” kata Tiffani.