Genjot Empat Program Utama, Kemen PANRB Perkuat Kolaborasi dengan KOICA dan UN
Dijelaskan pada awal tahun 2021 mendatang beberapa proyek yang tertunda pelaksanaannya akibat pandemi Covid-19 juga akan segera dieksekusi. Dalam pertemuan itu juga dibahas langkah-langkah yang akan ditempuh pada proyek tahun 2020 yang belum menunjukkan progres menggembirakan.
“Beberapa kegiatan tersebut adalah penunjukkan local coordinator, pendampingan bagi 6 daerah proyek kerja sama, pengembangan strategi komunikasi nasional SP4N-LAPOR!, dan pengembangan platform pembelajaran,” terangnya.
Diah berharap adanya komunikasi yang intens antar-pihak, baik yang berada di level eksekutif ataupun rekan-rekan yang berada di level pelaksana harian dapat menjadi solusi bagi keempat proyek itu. Dengan cara ini juga, kendala yang merintangi proyek-proyek tersebut dapat segera diselesaikan tanpa memberi dampak masif.