Enam Rencana Prioritas Pembangunan Manggarai Barat 2022

Untuk memastikan Muserembang berlangsung sesuai dengan harapan, Bupati Edi memeriksa secara saksama kehadiran para pimpinan OPD.

Bagi Bupati Edi dan Wakil Bupati dr. Weng, Musrembang bukan sekedar ritus tahunan birokrasi untuk merencanakan pembangunan pada tahun berikutnya.

Bagi Bupati Edi dan Wabup dr. Weng, Musrembang adalah momen dialog, atau mendiskusikan berbagai permasalahan actual pembanguan yang ada di Manggarai Barat. Diharapkan melalui dialog yang intens tersebut, Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Barat dalam kepemimpinan mereka dapat merespon berbagai aspirasi dan kebutuhan masyarakat Manggarai Barat. Dan sudah barang tentu, melalui Musrembang ini visi dan misi sebagai Bupati dan Wabup terpilih dapat tertuang dalam setiap detail rencana pembangunan.

Dalam arahan Musrebang itu, Bupati Edi menyampaikan enam program prioritas untuk tahun pembangunan 2022.

Keenam rencana prioritas itu adalah 1. pengembangan sektor pariwisata sebagai trigger pemulihan ekonomi, 2. pengembangan kualitas dan kuantitas produksi sektor primer, 3. menyediakan infrastruktur pendukung yaitu pembangunan sarana dan prasaran wilayah yang memadai, 4. kualitas,kuantitas dan kompetensi sumber daya manusia (SDM), 5. kualitas lingkungan hidup, dan 6. serta birokrasi pemerintahan yang berjalan efektif dan efisien.

BACA JUGA:
Terungkap, 95% Nakes Cemas Tangani Pasien Covid-19
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More