
Empat Suster PACR Indonesia Ikrar Kaul Kekal di Napoli-Italia, Mgr. Domenico: “Menjadi Suster yang Selalu Bahagia”
Laporan Romo Donni Migo dari Napoli-Italia
“Suatu hal yang memiliki arti yang sangat mendalam ketika Bapak Uskup menempatkan salib di tengah-tengah dan menggundang para suster untuk mengekpresikan kegembiraan mereka dan mengingatkan para suster untuk selalu mengenakan cicin kaul kekalnya, teristimewa ketika melewati malam gelap,” kata Suster Leonia.
Hadir pula dalam perayaan yang berlangsung di Santuarium Volto Santo, Napoli ini utusan dari
Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Tahta Suci Vatikan, Bapak Endut Orbiantoro Siswoto
bersama ibu.
“Kami sangat mendukung karya pelayanan para suster dan misionaris Indonesia di Italia, sehingga kami berusaha untuk hadir dan mengambil bagian dalam perayaan ini dan kami berharap agar para suster selalu setia dengan pelayanannya dan terus berkarya dalam komunitas sehingga kelak lahir para pemimpin kongregasi yang berasal dari Indonesia,” kata Endut.
Perayaan pengikraran kaul kekal ini dihadiri para imam asal indonesia yang sedang studi di Roma
dan Napoli maupun yang telah menjadi missionaris di Italia. Hadir pula para suster anggota PACR yang tersebar di seluruh Italia.