Ekonomi Digital Indonesia Berkembang Pesat, Jokowi Dorong Investasi Digencarkan
Presiden menjelaskan bahwa ekonomi digital di Indonesia berkembang pesat dan saat ini Indonesia memiliki satu decacorn dan delapan unicorn. Sejak awal pandemi, pemerintah juga mendorong sektor UMKM untuk memanfaatkan platform digital dalam memasarkan produknya.
“Strategi ini telah berhasil menarik lebih dari 8,4 juta UMKM yang saat ini memiliki platform digital untuk menjual produknya,” imbuhnya.
Di saat yang sama, untuk mendorong interkonektivitas global yang makin meningkat, saat ini ada tiga investasi pembangunan kabel telekomunikasi bawah laut yang sedang berproses, yang menghubungkan Indonesia langsung dengan pantai barat Amerika Serikat tanpa ada negara perantara. Ini akan meningkatkan kapasitas bandwidth Indonesia lebih dari 100 persen setelah semua terbangun selesai.
Indonesia juga akan memainkan peran penting dalam ekosistem semikonduktor. Pada tahun ini, Indonesia akan membangun fasilitas chip design dan pabrik polysilicon di Jawa Tengah, dengan kapasitas 40 ribu ton.
“Di tahap awal, produk ini akan kita fokuskan untuk menyuplai kebutuhan solar cell, namun dalam beberapa tahun ke depan akan difokuskan untuk semikonduktor,” lanjut Presiden.