Dua Hari Jokowi di Labuan Bajo, Kuliner Pondok Flores Raup Rp200 Juta

Nur Alwi menjelaskan, semua makanan dan minuman yang disajikan harus terlebih dahulu cekfood oleh Dokter Kepresidenan dan BPOM Provinsi NTT dan BPOM Kabupaten Manggarai Barat. Apabila tim Dokter dan BPOM menyatakan tidak layak karena terkontaminasi bakteri atau sejenisnya, maka tidak boleh disajikan.

“Tapi Alhamdulillah setiap melayani Presiden dan rombongan selama 5 kali kunjungannya ke Labuan Bajo, semua makanan dari Pondok Flores selalu lolos cekfood”, ungkap Nur Alwi.

Pegiat kuliner khas Labuan Bajo ini menambahkan, pada kunker  Presiden Jokowi pekan lalu, ia kembali dipercaya untuk mengurus snack box dan buah keranjang khusus mobil Presiden, mobil cadangan Presiden, mobil ibu Iriana Jokowi serta snack box dan buah keranjang VVIP untuk rangkaian kendaraan rombongan Presiden Jokowi dan mobil rombongan Menteri.

“Selain itu saya bertanggung jawab untuk menyiapkan makanan Paspampres ring satu, paspampres pengawal kendaraan Presiden sekitar 150 box 3 kali sehari. Snack  150 box, air mineral untuk paspampres dan pengawal kendaraan Presiden dan rombongan setiap pagi yang telah dilengkapi kopi botol dan nasi kotak. Dari itu semua, saya meraup kurang lebih 200 juta rupiah”, Nur Alwi merincikan.

BACA JUGA:
YMTTN Gandeng Gramedia dan Kanisius  Wujudkan Literasi Anak Sekolah di TTU
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More