Dr. Fransiska Widyawati Dorong Mahasiswa Pascasarjana IFTK Ledalero Menulis di Jurnal Ilmiah
Oleh Sarnus Joni Harto, Mahasiswa Pascasarjana IFTK Ledalero
Mewakili peserta kuliah, Viktorianus Dae Dhoki calon imam Keuskupan Agung Ende menyampaikan sambutan.
“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Dr. Ansi yang sudah datang jauh-jauh dari Ruteng untuk syering pengetahuan dan pengalaman publikasi ilmiah. Kami juga meminta maaf untuk semua kekurangan yang dialami Dr. Ansi selama perkuliahan ini. Kami berharap agar Dr. Ansi tetap bersedia membantu kami dalam publikasi karya ilmiah,” kata Viktoianus.
Perkuliahan yang berlangsung selama dua hari itu dikemas Dr. Ansi secara kreatif. Selain wawasan teoretis, peserta kuliah juga diperkaya dengan strategi teknis-praktis dalam menyusun artikel hingga menjadi sebuah artikel jurnal. Dr. Ansi juga membagikan pengalaman publikasi yang telah ia tekuni selama menjadi dosen di UNIKA Indonsia St. Paulus Ruteng.
Salah satu peserta kuliah, Florianus Nai Nara calon imam-misionaris SVD berkomentar terkait perkuliahan yang diberikan Dr. Ansi. “Perjumpaan dengan Dr. Ansi merupakan sebuah berkat. Materi kuliah disajikan dengan baik, sehingga saya lebih cepat paham,” ungkap Florianus.