Dosen Ubaya Marianus Dukung Perjuangan Pastor dan Suster Hentikan Penarikan Guru Negeri dari Sekolah Swasta di Sikka

MAUMERE, Pojokbebas.com – Dosen Universitas Surabaya (Ubaya) asal Kabupaten Sikka Marianus Gaharpung mendukung perjuangan para pastor, suster dan perwakilan Yayasan Sekolah Katolik di Kabupaten Sikka yang tergabung dalam Majelis Pendidikan Katolik (MPK) Keuskupan Maumere (KUM) yang meminta pemerintah untuk menghentikan penarikan guru ASN dari sekolah swasta yang ada di Kabupaten Sikka. “Saya sangat mendukung perjuangan para pastor, suster dan perwakilan warga yang tergabung dalam MPK Keuskupan Maumere,” kata Marianus Gaharpung yang menghubungi media ini, Jumat (3/9).
Marianus menilai bahwa keputusan Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (PKO) Kabupaten Sikka yang menarik guru ASN dari sekolah-sekolah swasta tidak beralasan dan sangat ngawur.
“Kepala Dinas PKO Sikka membuat keputusan penarikan guru ASN dari sekolah- sekolah swasta menggunakan reasoning ngawur dan tidak beralasan,” kata Marianus Gaharpung.