Datang ke Bali, Gibran Disambut Spanduk Bernada Sindiran

DENPASAR, Pojokbebas.com–Sejumlah spanduk bernada sindiran terhadap Cawapres Gibran Rakabuming Raka bertebaran di Kabupaten Buleleng dan Kota Denpasar, Bali.

Spanduk-spanduk sindiran tersebut bertepatan dengan agenda kampanye putra Presiden Jokowi itu, Selasa (9/1) hari ini.

Kalimat sindiran itu misalnya, “selamat datang anak haram reformasi”.

Spanduk lain yang juga lebih menohok bertuliskan, “happy holiday ponakan Paman MK #Orba is back”.

Menanggapi hal itu, Ketua DPW PSI Bali sekaligus Penasihat TKD Prabowo-Gibran Bali, I Nengah Yasa Adi Susanto, memberikan reaksi

Menurut Nengah Yasa, isi spanduk itu sangat tidak etis dan tidak elok.

“Tidak perlu ditanggapi, kita fokus saja kerja, biarkan lawan politik kita nyinyir dengan cara-caranya kurang elok dan tidak beretika,” katanya.

“Kita tetap bekerja memenangkan Prabowo-Gibran,” kata Nengah kepada CNN.

Nengah berpendapat, pihak yang memasang spanduk tersebut merupakan lawan politik yang takut dengan Prabowo-Gibran.

“Saya yakin karena mereka ketakutan saja. Lawan politik kita yang notabene partai penguasa di Bali ketakutan dengan kedatangan Mas Gibran,” ujarnya.

BACA JUGA:
Prabowo Jadi Presiden, Apa yang Dapat Kita Harapkan?
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More