Dari Sebuah Pesta

Oleh : Michael Ludovico

Selama ini, saya hanya mengetahui bahwa musik hip-hop itu berawal dari sebuah lagu yang dirilis pada tahun 1979. Judul lagu itu adalah Rapper’s Delight dari grup rap The Sugarhill Gang. Dari beberapa informasi yang saya baca mengenai lagu Rapper’s Delight ini, lagu ini adalah lagu pertama yang memperkenalkan musik hip-hop ke khalayak luas dan sempat masuk ke hit Top 40 di Billboard Hot 100. Saya sempat meyakini bahwa inilah yang menjadikan tonggak awal musik hip-hop ini ada. Namun, ternyata ada hal lain yang benar-benar menjadi tonggak awal musik hip-hop ini. Sesuatu yang menjadi awal dari perjalanan mengagumkan dari musik ini.

Satu pertanyaan saja, apa itu yang dikatakan sebagai “sesuatu” yang dibilang menjadi tonggak awal musik hip-hop ini?

Jawabannya adalah Sedgwick Avenue. Benar, Sedgwick Avenue adalah sebuah kawasan yang terletak di Bronx, New York, Amerika Serikat. Lalu, kenapa kawasan ini dijadikan jawaban atas pertanyaan tadi?

Jadi, begini ceritanya. Sekitar 47 tahun lalu, tepatnya pada tahun 1973 hiduplah seseorang yang bernama Clive Campbell atau yang lebih dikenal sebagai DJ Kool Herc di kawasan itu. Dia tinggal di gedung apartemen yang terletak di 1520 Sedgwick Avenue, Bronx, New York. Dia tinggal bersama dengan saudarinya yang bernama Cindy Campbell.

BACA JUGA:
Gathan Saleh Dijemput Paksa, Ditetapkan Tersangka dan Ditahan
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More