Covid-19  Serang 870 Anak dan Balita di Sikka, Seorang Bayi Meninggal

Bayi Meninggal dengan Comorbid

Dokter Mario pada kesempatan ini mengakui bahwa selama masa pandemi covid-19 ini, ada seorang bayi berusia 2 bulan meninggal dunia akibat covid-19.

“Bayi berusia 2 bulan ini meninggal di Ruang NICU, baru-baru ini. Kasus seorang bayi berusia 2 bulan meninggal akibat covid-19 itu karena bayi ini punya komorbid gangguan nafas sejak lahir.Saat lahir di PKM, bayi itu lalu dirujuk ke RSUD Maumere dan dirawat karena sepsis dan infeksi paru. Saat masuk  usia 2 bulan bayi ini  sesak napas dan hasil pemeriksaan swab TCM bayi ini positif covid,” kata Dokter Mario.

Data yang diterima media ini dari Satgas Covid-19 Kabupaten Sikka menyebutkan bahwa jumlah warga Sikka yang terkonfirmasi positif covid-19 posisi Senin (9/8/2021) pukul 15.00 Wita sebanyak 4.354 orang dengan rincian yang sudah sembuh sebanyak  4.038 orang atau  92,74%;  kasus aktif sebanyak 238 orang, dan warga yang meninggal berjumlah 78 orang.

Rincian warga yang masih aktif itu  menurut umur di mana warga berusia di atas 60 tahun sebanyak 30 orang, warga yang berusia 46 hingga 59 tahun sebanyak 42 orang, warga berusia 19 hingga 45 tahun sebanyak 129 orang,  warga berusia 6 hingga 18 tahun sebanyak 27,  warga berusia 2 hingga 5 sebanyak 6 orang, dan warga yang berusia kurang dari 1 tahun sebanyak 4 orang.

BACA JUGA:
Jelang Idul Fitri, Koarmada TNI AL Siaga di Pondok Dayung
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More