Cegah Covid-19 Masuk Desa, Tingkatkan Surveillance Puskesmas
Oleh: Konstantinus Hati, S.ST.,M.kes
Artinya peran petugas mendeteksi secara mendalam setiap orang yang masuk. Petugas posko harus memiliki nomor kontak surveillance dan nomor kontak gugus tugas setiap bandar udara, bandar laut dan bandar darat masuk dan keluar penduduk, hal ini memudahkan dalam mendeteksi informasi sirkulasi asal usul kasus positif, kasus aktif, kasus sembuh, kasus konfirmasi, kasus suspek maupun kasus yang sudah meninggal.
Tujuannya adalah untuk mengetahui siapa saja orang yang harus dikejar agar bisa di SWAB. Peran posko yang kelima adalah memberikan informasi perilaku praktek nyata kepada seluruh masyarakat bahwa bahaya Covid-19 tidak main-main tetapi sangat serius, semua lini dalam negara ini aktif menolak.
Peran surveillance pada Puskesmas. Setiap Puskesmas mempunyai tenaga surveillance, kerja mereka adalah mendeteksi secara dini semua kasus aktif, kasus konfirmasi, kasus sembuh, kasus suspek, dan kasus meninggal.
Semua jenis kasus di atas ada dalam data surveillance: nama orang, alamat orang, telepon orang, tempat singgah/nginap orang, dengan siapa orang berkontak erat, melalui apa dia masuk wilayah, alat transportasi apa yang dia pakai.