Busana Songket Indonesia Tampil di Pertunjukan Fesyen Italia
Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf Made Ayu Marthini berharap acara tersebut dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan sektor ekonomi kreatif Indonesia serta meningkatkan kesadaran dan perlindungan terhadap wastra Indonesia.
Patricia Meilyn, perwakilan Maximo CommAction sebagai mitra penyelenggara acara, menggarisbawahi bahwa untuk mewujudkan Indonesia go internasional maka perlu adanya sinergi dan persatuan di antara seluruh elemen bangsa Indonesia.
Dia menegaskan bahwa perusahaannya berkomitmen untuk mempromosikan budaya Indonesia secara global.
Acara fesyen pekan lalu diakhiri dengan acara ramah tamah sekaligus promosi kuliner Indonesia, yang terdiri atas makanan tradisional, kopi dan teh khas Indonesia, di mana para tamu yang hadir dapat berbaur dan membuat jejaring dengan mitra-mitranya.