Bupati Sikka Penuhi Tuntutan MPK Keuskupan Maumere Ganti Kadis PKO, Romo Fidel Minta  Kadis PKO Baru Jangan Lakukan Kebijakan Diskriminatif

Ketua MPK Keuskupan Maumere, RD Fidelis Dua, S.Fil, M.Th  menyampaikan apresiasinya atas sikap tegas Bupati Sikka yang memutasikan Kadis PKO Sikka, seraya berharap agar Kadis PKO yang baru  merupakan sosok yang benar-benar dapat membangun kerja sama dengan semua pihak untuk memajuan pendidikan di Nian Tana Sikka tanpa diskriminasi negeri dan swasta.

 

“Kami mengapresiasi langkah kerja Bupati Sikka yang telah memenuhi sebagian tuntutan MPK. Semoga siapa pun yang akan memimpin Dinas PKO Kabupaten Sikka benar-benar dapat membangun kerja sama  dengan semua pihak untuk memajukan pendidikan di Nian Tana Sikka tanpa diskriminasi negeri dan swasta,” kata Romo Fidelis yang dihubungi media ini, Rabu (20/10).

Disaksikan media ini, selain Mayella da Cunha, Bupati Sikka juga turut melantik empat pejabat eselon II lainnya yakni  Drs. (Ekon.) Bernadus Ratu menjadi Asisten Bupati Bidang Pemerintahan (Asisten I);  dr.
Delly Pasande dilantik sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Kesehatan & Kesra;  Drs. Rudolfus Ali dilantik sebagai Kepala Dinas Sosial; dan Drs. Adeodatus Buang da Cunha dilantik sebagai Kepala Dinas Perpustakaan & Kearsipan.

BACA JUGA:
Masyarakat Diaspora Luwuk-Manggarai-Flores Tolak Pembangunan Pabrik Semen
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More